Tampil Percaya Diri dalam International Youth Leader Chapter Kuala Lumpur Summit 2023 berkat KIB

Menjadi delegasi Indonesia dalam ajang Internasional tentu menjadi pencapaian tertinggi bagi saya. Menyuarakan isu dan problematika remaja di Indonesia dalam panggung Internasional membutuhkan keyakinan dan penguasaan materi yang mumpuni terutama skill bahasa inggris, dengan tujuan penyampaian pesan yang efektif kepada audiens.

Sebagai mahasiswa S2 Kesehatan Masyarakat dengan konsentrasi Promosi Kesehatan & Ilmu Perilaku di Universitas Airlangga adalah suatu keharusan dan kewajiban untuk lancar dalam berkomunikasi khususnya penguasaan skill bahasa asing. Hal ini bertujuan untuk menjadi tenaga pendidik atau kesehatan yang berkompeten untuk menebar relasi, profesionalitas dan peningkatan kapasitas diri.

Memilih Kampung Inggris Bali sebagai rumah untuk belajar adalah pilihan yang tepat. Kita tidak hanya belajar secara monoton, namun implementasi beberapa metode efektif yang digunakan oleh tenaga pendidik demi penguasaan materi yang lebih luas.

Belajar di KIB tidak cukup di satu lokasi. Pemanfaatan pariwisata di Bali adalah satu keinginan wisatawan untuk datang menikmati panorama keindahan alam dan budayanya. Hal ini juga menjadi salah satu kegiatan KIB untuk bermain sambil belajar di beberapa spot destinasi populer yang ada di Bali.

Satu bulan tinggal di camp area bersama rekan belajar di KIB bukan waktu yang lama, namun kekeluargaan, keberagaman juga akan dijumpai di KIB, dan itu yang membuat waktu terasa cepat.

Terimakasih Kampung Inggris Bali (KIB), atas sumbangsihmu dan bersamamu saya dapat meningkatkan kemampuan, keterampilan dan kapasitas diri.

By : Erfandi Pratama (Student in KIB)